5 Tips Taklukkan Soal Fisika

Bicara soal pelajaran fisika, apa mata pelajaran ini salah satu favoritmu? Masih banyak lho yang takut sama pelajaran satu ini. Padahal fisika asyik lho kalau kita paham materi dan rumusnya. Apalagi mata pelajaran fisika tuh berkaitan banget sama kehidupan sehari-hari kita. Bagi kamu yang masih ragu dan bingung saat mengerjakan soal fisika, ini dia tips taklukkan soal fisika.

1. Kuatkan Dulu Dasarnya

tips belajar fisika utbk

Untuk paham fisika, harus kuat dasar matematikanya. Karena memang dalam pelajaran fisika pun dibutuhkan dasar berhitung dari matematika. Materi matematika yang terkait dengan fisika seperti materi pangkat, akar, trigonometri, bilangan pangkat positif atau negatif, dan operasi aljabar. Nah jika kamu sudah menguasai materi-materi matematika, maka mudah dalam memahami mata pelajaran fisika.

2. Kaitkan dengan Kenyataan

soal fisika energi potensial

Tak ada ilmu yang tiba-tiba ada tanpa sumber yang kuat. Fisika berhubungan kuat dengan ilmu alam. Sebagai ilmu alam, fisika sangat sering dipakai dalam alat-alat teknologi lho, guys. Misal materi kalor bayangkan alat-alat listrik yang juga menghasilkan panas.

3. Tips Taklukkan Soal Fisika: Banyak Latihan

contoh soal fisika

Kamu tidak akan paham dan menguasai suatu pelajaran tanpa berlatih soal-soalnya terlebih dahulu. Seringlah membaca materinya, sering mengerjakan latihan soalnya, dan sering mencoba soal yang lebih tinggi tingkat kesulitannya. Dengan begitu, kamu akan semakin menambah strategi penyelesaian soal.

4. Rajin Bertanya

cara bertanya kepada guru

Malu bertanya, jadi tidak paham materi yang diajarkan guru di sekolah, kan? Makanya jangan malu bertanya ya, guys. Dengan bertanya, kamu bisa dapat kesempatan untuk mendapatkan ilmu lagi. Sekali diterangkan, mungkin kalian tidak paham. Nah, bertanyalah agar bisa mendapatkan penjelasan lagi hingga kamu memahaminya.

5. Tips Taklukkan Soal Fisika: Ubah Cara Pandang

cara memahami fisika

Mindset tentang “fisika itu sulit” harus kamu ubah terlebih dahulu, terutama dari cara pandangmu. Ubahlah cara pandangmu bahwa kamu pasti bisa memahami dan mengerti mata pelajaran fisika. Emang tidak mudah sih. Tapi dengan adanya mindset ini, energi positif pasti akan berpengaruh pada saat kamu mengerjakannya.

 

Itulah beberapa tips taklukkan soal fisika yang bisa kamu terapkan setiap mengerjakan soal fisika. Ilmu fisika bakal berguna banget untuk berbagai profesi dan imu lain, lho guys. Seperti jika kamu nantinya akan mengambil kuliah jurusan teknik, kedokteran, atau astronomi bakalan ketemu sama ilmu fisika. Jadi, pahami sedari sekarang.